Selepas menikah, kehidupan kamu dan dia memang terasa menyenangkan. Segala beban kini sudah ditanggung berdua. Ada teman bercerita setiap saat, sekaligus teman adu argumen. Semua terasa lengkap setelah menikah.
Sebagai pasangan muda, banyak penyesuaian yang harus mulai dilakukan. Sesederhana penyesuaian kamu yang suka tidur di kamar gelap, sementara dia baru bisa tidur saat kamar ada cahayanya. Lagi-lagi kompromi harus selalu menjadi jalan tengah untuk bisa saling mengerti.
Namun, banyak yang sering salah sangka dengan kehidupan pasca-menikah para pasangan muda. Sering dikira banyak mesranya. Tapi karena gengsi yang sudah hilang entah kemana, di balik layar sebenarnya ini yang terjadi…
1. Saat waktu tidur, salah satu pasti nyeletuk “Yang, geseran dikit ah!”
2. “Yang kalau ngorok kira-kira dong. Bisa bangunin sekampung tuh,”
3. “Yang selimutnya jangan dipake sendiri. Rakus amat!”
4. “Sayang aku gendutan nggak?”. “Iya,”
5. “Kamu makan segitu banyak, kalau pipi gempil nggak boleh ngeluh,”
6. “Sayang, kamu tuh cantik deh. Kalau boboknya nggak mangap,”
7. Ceritanya ngasih kode ke suami dengan nanya “Dress ini bagus nggak yang?”
Ekspetasi jawaban suami :
“Iya sayang, bagus banget di kamu. Udah, beli aja nggak papa kok,”
Realita :
“Enggak,”
“Kok enggak? Kan kamu suka kalau aku pake dress,”
“Kalau aku bilang bagus, pasti minta dibeliin,”
8. “Sayang aku sebenernya cantik nggak sih di mata kamu?”. “Yang, ada UFO!”
9. “Malem ini aku nobar pertandingan bola ya. Kamu kutinggal dulu,”. “Oke, tapi nanti tidur di luar…”
Karena setelah menikah, nonton bareng pertandingan bola klub favorit nggak segampang dulu waktu masih bujang.
10. Punya pasangan mandinya lama, pasti sering banget ngomong “Kamu di kamar mandi ngapain sih? Semedi?”
11. “I love you,”. “I know,”
Ah, tapi kamu dan dia selalu sama-sama tahu. Jarang romantis, tapi tetap cinta..
Kehidupan pasca-menikah memang penuh kejutan. Tapi kalau sama dia yang jadi partner paket lengkap ini, semua bakal menyenangkan untuk dijalani. Selamat menikah ya! Bagi yang belum, sabar sebentar lagi saja.
11 Celotehan Suami Istri yang Baru Menikah, Kenyataannya Sih Jauh Dari Mesra
read more
0 komentar:
Posting Komentar